Review Reset The Skin 1% Actosome Retinol Serum yang Cocok Untuk Pemula
Hello friends! Buat kamu yang
merasa basic skincarenya udah OK dan pengen naik kelas ke skincare yang lebih
advance, bisa banget mulai coba retinol. Aku sendiri baru berani pakai retinol
waktu jerawatku udah jarang-jarang, dari dulu masih takut banget purging waktu
cobain retinol.
Dikutip dari Healthline,
retinol berfungsi untuk merawat kulit yang mengalami hipermigmentasi, tekstur
kulit yang gak rata, dan mulai muncul garis halus. Retinol juga bisa dipakai
untuk mengatasi masalah jerawat dan bekasnya.
Nah, aku mau share tentang
salah satu serum retinol yang udah aku coba sejak dua bulanan lalu. As always
dari brand lokal yaitu Re.set The Skin, yuk kenalan sama retinol yang satu ini!
Tentang Re.set The Skin 1% Actosome Retinol Serum
Sesuai namanya, Reset the Skin punya visi dan misi buat mereset kulit setelah terpapar dari kondisi lingkungan kayak sinar UV dan polusi yang bikin kulit kamu ‘capek’. Produk Reset the Skin punya formulasi yang minimalis dan fokus dengan hero ingredients yang ada di tiap produknya.
Serum yang akan aku bahas kali
ini cocok untuk pemula karena menggunakan 1% Actosome Retinol yang gentle.
Efektivitasnya lebih tinggi tapi resiko iritasinya lebih rendah, apalagi gak
mengandung alkohol dan pewangi.
Retinol serum ini juga udah
terdaftar di BPOM (NA18210111201) dan bisa kamu beli seharga Rp118 ribu untuk
30ml serum. Menurutku ini masih affordable dibanding serum retinol lainnya.
Menarik banget!
Petunjuk Pemakaian
Buat kamu yang pertama pakai
retinol, pelan-pelan dulu ya friends! Untuk adaptasi pakai dulu satu kali
seminggu, setelah tiga mingguan baru deh bisa pakai 2-3 kali seminggu.
Kocok dulu serum ini, teteskan
ke tangan atau langsung ke kulit, dan diratakan pelan-pelan. Jangan lupa pakai
hydrating products atau pelembap yang cocok di kulit kamu ya, friends.
Ingredients Re.set The Skin 1% Actosome Retinol Serum
Aqua, Glycerin, Caprylic/Capric
Triglyceride, Propanediol, Isopropyl Myristate, Polysorbate 20, Propylene
Glycol, Aloe Barbadensis Leaf Extract, Retinol, Phaseolus Radiatus Seed
Extract, Avena Sativa Meal Extract, Cholesterol, Tocopheryl Acetate,
Ethylhexylglycerin, Bisabolol, Octyldodecanol, Black Currant (Ribes Nigrum)
Oil, Hydroxypinacolone Retinoate, Helianthus Annuus (Sunflower) Seed Oil,
Cardiospermum Halicacabum Flower/Leaf/Vine Extract, Jania Rubens Extract,
Rosmarinus Officinalis (Rosemary) Leaf Extract, Cetearyl Alcohol,
Phenoxyethanol, Ceteareth-20, Cetyl Alcohol, Glyceryl Stearate, Dimethyl
Isosorbide, PEG-75 Stearate, Steareth-20, Methyl Methacrylate Crosspolymer,
Disodium EDTA, Xanthan gum, Hydrogenated Lecithin, BHT, BHA, Tocopherol, Sodium
Carrageenan
Hero Ingredients
1% Actosome Retinol
- Mendorong kolagen dan
mengembalikan elastisitas kulit
- Menyamarkan garis halus
- Mencerahkan kulit kusam dan
memudarkan noda hitam
- Mengatasi bruntusan dan
jerawat
Aloe Vera Extract
- Meningkatkan hidrasi dan
mencegah kering
- Meredakan kemerahan dan
inflamasi
Vitamin E
- Antioksidan untuk melindungi
kulit dari polusi
Kemasan Re.set The Skin 1%
Actosome Retinol Serum
First of all, aku suka banget
sama desain dan kemasan produk Reset the Skin ini! Semua serum dan exfoliant
mereka punya kemasan yang mirip tapi warnanya beda, jadi gak bakal ada drama
ketuker deh. Selain itu kardus dan botolnya informatif banget, ada bahasa
Indonesia sama Inggris juga.
Bagian pumpnya ini lumayan besar, jadi hati-hati keluarin produknya biar gak terlalu banyak ya. Ada silikon yang jadi segel di bagian mulut pumpnya, sayang banget punyaku lupa gak kefoto huhu
Tekstur dan Aroma Re.set The Skin 1% Actosome Retinol Serum
Tekstur serum ini warna putih, milky
dan agak cair. Gampang diratakan juga dan rasanya agak licin, jadi gampang
waktu pijat-pijat kulit. Yang paling aku suka serum ini juga cukup cepat
meresap dan gak terasa lengket. Somehow cukup hydrating jadi aku gak perlu
terlalu banyak nambah produk lain. Di awal aku juga sempet singgung serum ini
gak mengandung pewangi, jadi gak ada aroma sama sekali di serumnya.
Pengalaman Memakai Re.set The Skin 1% Actosome Retinol Serum
I’m impressed! Selama pemakaian
hampir dua bulan ini, aku langsung pakai 3x seminggu karena kulitku udah cukup
terbiasa pakai retinol. Kulitku langsung terima karena gak ada rasa cekit-cekit
sama sekali, aman dan gak menimbulkan iritasi juga.
Salah satu saran yang sering aku
baca tentang pakai retinol itu perbanyak hydrating dan moisturizing, bisa juga
coba moisture sandwich. Tapiii waktu pakai serum retinol dari Reset the Skin
ini aku gak perlu banyak layering skincare. Cukup hydrating toner, serum
retinol ini, dan moisturizer atau sleeping mask. Rasanya dikulitku udah cukup, thanks to kandungan aloe vera yang ada di serum ini.
Efek instan dari serum retinol ini
adalah paginya kulitku jadi halus banget! Rasanya kayak habis pakai produk
eksfoliasi deh. Jerawat juga jadi lebih cepat matengnya, kering sendiri dan
kempes. Jerawat yang kempes ini juga teksturnya lebih rata, biasanya walaupun
jerawatku kering tapi masih bertekstur :’)
Buat bekas jerawat, ini keren parah!
Bekas jerawat yang menghitam lebih cepat pudarnya, kulitku jadi lebih cerah dan
gak kusam. Dibanding niacinamide atau vitamin C, retinol ini powerful banget di
kulitku.
Kesimpulan
Pro
Formulanya gentle, simple, dan to
the point tanpa banyak klaim berlebihan
Cocok untuk pemula dan risiko
iritasi rendah
Harganya masih cukup affordable
Bisa dipakai lebih sering kalau
kulit udah beradaptasi sama retinol
Cons
Lubang serumnya agak besar jadi
harus hati-hati waktu keluarin produknya
Beli Dimana?
Kamu bisa beli produk ini melalui Shopee atau e-commerce lain, dan bisa langsung cek ke Instagram @resettheskin buat kepoin produk mereka lainnya <3
Thanks for reading! XX
*product gifted by the brand, but all opinions are mine
6 komentar
udah kepo banget sama brand ini soalnya banyak yg cocok sama produk2 mereka. terus, si retinol serum satu ini kok menarik juga yak xD thank you reviewnya, aku mo kulik lebih jauh deh hihihi~
BalasHapusaku juga pake retinolnya reset 😍 yang 1% ini masih tergolong gentle di kulitkuu
BalasHapusAku juga pake ini, layer sama niacinnya jadi lebih mantep
BalasHapusWah kemarin ke Oh Beauty Festival ngeliat brand ini, cuma belum sempet kepoin hehe.. pas baca blog kakak jadi penasaran deh mau coba.. packagingnya cakep yaa
BalasHapusSetuju banget yg 1% ini cocok buat pemula, yg 2% nya jg ga ada purging apalagi sampai iritasi
BalasHapusLangsung mau coba retinol dari reset ini makasih reviewnya sangat membantu👍
BalasHapus